Mnet merilis foto profil untuk mengenalkan 40 peserta survival show baru khusus vokalis ‘Build Up.’ Dari 40 peserta, ada sederet nama yang sudah dikenal publik terutama penggemar Kpop di antaranya Yeo One asal grup PENTAGON, Wumuti yang sebelumnya pernah mengikuti acara survival “Under Nineteen” dan “Boys Planet,” serta Lee Taehwan asal grup VANNER yang sebelumnya pernah mengikuti survival “Peak Time” bersama timnya.
Peserta “Build Up” dibagi menjadi empat kategori yaitu unique voice, soul voice, power voice, dan all rounder voice.
UNIQUE VOICE ①
Kim Seohyung aktor musikal
Wumuti
Lee Hwanhee UP10TION
Taewoo singer-songwriter
UNIQUE VOICE ②
Lee Kwangseok
Jeon Woong AB6IX
Sunyoul UP10TION
Hong Sungwon aktor musikal
UNIQUE VOICE ③
Kang Hayoon
Neon penyanyi solo
Kwon Euibin trainee
SOUL VOICE ①
Jay Chang ONE PACT
Lee Minwook NewKidd
Kang Seokhwa WEi
Ma Jaekyung
SOUL VOICE ②
Jung Soomin singer-songwriter
Lee Donghoon A.C.E
Bain JUST B
Kim Sungjeong aktor musikal
SOUL VOICE ③
Park Joohee trainee
Lim Sanghyun singer-songwriter
POWER VOICE ①
Kim Minseo
Park Jeup penyanyi solo eks IMFACT
Choi Haram aktor musikal
Lim Joonhyuk singer songwriter
POWER VOICE ②
Hyukjin FAVE1
Jo Hwanji aktor musikal
Yoon Inhwan
ALL ROUND VOICE ①
Seunghun CIX
Bit Saeon M.O.N.T
Taehwan VANNER
Hong Sungjoon penyanyi solo
ALL ROUND VOICE ②
Jang Intae
Jung Yoonseo
Yeo One PENTAGON
Lee Gunwoo JUST B
ALL ROUND VOICE ③
Choi Soohwan penyanyi solo
Jung Inseong KNK
Hwang Inhyuk penyanyi solo
Ji Yeonwoo trainee
Pre-voting untuk survival “Build Up” sudah dibuka melalui website Mnet Plus.
Acara “Build Up” dipandu oleh MC Lee Dahee. Enam penyanyi yang menjadi juri adalah Kim Jaehwan, Lee Seokhoon, Solar MAMAMOO, Baekho, Wendy Red Velvet, dan Seo Eunkwang BTOB. Selain itu, Seungkwan SEVENTEEN diketahui menjadi juri tamu di salah satu episodenya.
Grup yang debut dari “Build Up” terdiri dari 4 member akan beraktivitas selama dua tahun.
“Build Up” akan tayang mulai 26 Januari 2024.