Search

Lima Tahun Berlalu, Kasus Penganiayaan Kim Hyunjoong Terhadap Pacarnya Akhirnya Berakhir

Tahun 2014 lalu, mantan pacar Kim Hyunjoong (sebut saja A) mengajukan gugatan terhadapnya dengan mengklaim bahwa Kim Hyunjoong menyebabkan cedera pada tulang rusuknya yang membutuhkan 6 minggu untuk sembuh. Gugatan tersebut kemudian dicabut setelah Kim Hyunjoong merilis permintaan maaf dan setuju membayar 600 juta won dengan perjanjian bahwa mereka menjaga masalah itu secara privat. Kim Hyunjoog juga sempat didenda 5 juta won untuk kasus penganiayaan.

Setahun kemudian, A kembali mengajukan gugatan ganti rugi 1,6 miliar won dengan mengklaim Kim Hyunjoong menganiaya dirinya yang menyebabkan dirinya keguguran dan memaksanya untuk menggugurkan kandungan. Di tahun yang sama, Kim Hyunjoong menggugat balik dengan nominal yang sama atas klaim bahwa A melanggar perjanjian dan menyebarkan informasi yang salah. A melahirkan putra Kim Hyunjoong pada September 2015 dan membesarkannya sendirian.

12 November kemarin, Mahkamah Agung mengeluarkan putusan agar A membayar ganti rugi kepada Kim Hyunjoong sebesar 100 juta won dengan mempertahankan putusan pengadilan pertama dan kedua, “Tidak ada bukti yang menunjukkan A keguguran karena penganiayaan Kim Hyunjoong dan Kim Hyunjoong memaksanya untuk aborsi. Sebagai seorang selebritis, citra dan reputasi Kim Hyunjoong di mata publik menjadi sangat rusak.”

Search

HOT NOW !